51 Pelajar Kediri Ikuti Seleksi Pelopor Tertib Lalu Lintas - Jurnal Jatim

Home Top Ad

21 Maret 2018

51 Pelajar Kediri Ikuti Seleksi Pelopor Tertib Lalu Lintas

Kediri, Jurnaljatim.com
Sebanyak 51 pelajar di Kabupaten Kediri mengikuti seleksi pemilihan pelopor tertib berlalulintas yang dilaksanakan Dinas Perhubungan Propinsi Jawa Timur. Puluhan pelajar dari tiap sekolah diwakili 3 orang siswa.

Eko Irianto, Kepala UPT LLAJ Provinsi Jatim mengungkapkan, dari puluhan pelajar yang menjadi peserta tersebut, akan diambil 2 perwakilan yang akan dikirim ke tingkat Propinsi.

“Nanti kita akan ambil dua pelajar tertib lalu lintas yang masuk dalam daftar, dengan dua cadangan, sehingga totalnya ada empat siswa, “kata Eko ditemui disela sela kegiatan yang dilaksanakan di rumah Makan Three Hand jalan Joyoboyo 54 Kabupaten Kediri, Rabu (21/3/2018) siang.

Eko menjelaskan, melalui kegiatan itu, diharapakan para pelajar bisa lebih tahu dan memahami aturan undang -undang lalulintas. Untuk itu, pihaknya juga melibatkan sejumlah pihak, diantaranya dari Polres setempat.

"Narasumber diantaranya dari BNN Kabupaten Kediri, Dinas Pendidikan, Dinas Perhubungan Kabupaten dan Propinsi, serta dari Polres Kediri yang diwakili Kanit Dikyasa," tandas Eko.

Agung Trinugroho, Kasi BNN Pencegahan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) Kabupaten Kediri dalam materinya memberikan wawasan tentang bahaya narkoba.

“Ini merupakan bentuk memberikan pengetahuan kepada para pelajar, bahaya narkoba, dan diharapkan agar para pelajar mengerti, sehingga tidak sampai menggunakan Narkoba,“ujarnya.

Joko menambahkan, kegiatan tersebut merupakan hari ketiga penyelenggaraannya. Sebelumnya, dua hari digelar di Kota Kediri selama dua hari. Untuk hari terakhir digelar besok dengan melibatkan para para sopir kendaraan di Kabupaten Kediri.

"Besok pesertanya dari para sopir. Organda kita minta mengirimkan perwakilannya," Tandas Eko Irianto. (jur)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar